The Other Side

Red Hot Chili PeppersIni memang judul sebuah lagu yang populer miliknya RHCP, tapi bukan itu yang ingin Penulis sampaikan. Bila kita melihat suatu permasalahan atau ‘sesuatu’ (jadi sifatnya masih umum/universal), lihatlah jangan dari satu sisi saja.. begitulah yang penulis ingin sampaikan dalam tulisan kali ini. Apabila ada orang menanyakan pertanyaan psikologis ‘jika kamu melihat suatu meja, bentuk seperti apakah meja yang ada dalam benak anda?’ jika anda jawab bulat atau oval or something like that bukan kotak atau persegi, congratulation!berarti anda adalah seseorang yang berpikiran holistik. Berarti,bila anda melihat suatu permasalahan maka anda tidak akan terpaku pada satu sisi saja.
Biar tidak terlalu abstrak atau mengambang lebih baik penulis berikan contoh kongkrit saja. Pada suatu masa di pemerintahan kerajaan Demak, hiduplah seorang tokoh kontroversial, Syeh Lemah Abang atau yang biasa kita kenal dengan nama Syeh Siti Jenar. Di satu sisi pandangan orang terhadap Syeh Lemah Abang adalah seorang penyebar aliran sesat yang bahkan mengaku dirinya sebagai Tuhan, tetapi di sisi pandangan orang yang lain menyebutkan bahwa Syeh Lemah Abang adalah seseorang yang pikirannya sangat maju pada jamannya, yang orang awam tidak mengerti apa sebenarnya maksud ajaran beliau. Ibaratnya, dia sudah mempunyai pikiran bahwa dapat diciptakan suatu kendaraan yang dapat terbang disaat kuda merupakan kendaraan satu-satunya yang paling cepat saat itu.
Saya beri contoh lagi yang mungkin bersinggungan secara langsung dengan kehidupan sehari-hari kita, jika kita membicarakan tokoh Syeh Lemah Abang ini mungkin terlalu jauh. Mungkin suatu saat penulis ingin mengulasnya dalam tulisan tersendiri. Contohnya blog, ada seorang teman saya yang menganggap blog itu tidak penting dan hanya buang waktu saja. Dia berpendapat kenapa tidak membuat web saja dan kelola secara serius, nanti suatu saat bisa menghasilkan uang. Tetapi bagi sebagian orang, blog bisa merupakan banyak hal. Ada yangMan About Town berpendapat blog itu untuk menyalurkan ide-ide, menyebarkan ilmu, bahkan untuk curhat. Ada juga berpendapat bahwa blog itu suatu saat bisa merupakan media promosi yang bagus, seperti yang kita lihat sekarang bahwa friendster pun ada fasilitas untuk membuat blog. Kalau penulis sendiri dengan membaca blog orang lain kita bisa melihat pola pikir dan gagasan-gagasan orang tersebut, dan itu bisa memperkaya khasanah pemikiran dan cakrawala kita. Jadi ingat film ‘Man About Town’ lagi, Ben mengikuti kelas jurnalistik karena mempunyai alasan untuk memperluas cakrawala kita dan lebih mengenal diri kita ‘to increase our horizon’,katanya. itu tidak beda jauh dengan ‘nge-blog’ kan? So, cobalah untuk melihat suatu permasalahan atau fenomena atau ‘sesuatu’dari berbagai sudut, dan jangan terlalu cepat men-judge jika tidak mengerti permasalahan tersebut secara keseluruhan. Mungkin benar perkataan “Don’t judge book by it’s cover”.

2 Responses

  1. Popop says:

    hahahahahahahahaaa……
    Temen gue emang lagi aneh…
    kemaren pusing sama projectnya, trus pusing sama how to get certified, lah sekarang koq yah nge-blognya lancar bgtt….

  2. nofree says:

    Justru itu popss..karena lagi pusing, malah jadi lancar ngeblogs-nyah..itung2 curhat geettoooo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.